9 Kiat Sukses Bangun Usaha Coffee Shop dari Delta Coffee Roastery

Kompas.com - 03/07/2023, 19:01 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

Delta Coffee Roastery adalah salah satu perusahaan komersial yang mengkhususkan diri dalam penyangraian kopi, dan diakui sebagai salah satu produsen kopi terlengkap di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan berbagai jenis kopi yang berasal dari daerah penghasil kopi terbaik di Indonesia, seperti Temanggung, Aceh, Bali, Toraja, Papua, dan juga kopi-kopi pilihan dari beberapa negara. Dok. Delta Coffee Roastery Delta Coffee Roastery adalah salah satu perusahaan komersial yang mengkhususkan diri dalam penyangraian kopi, dan diakui sebagai salah satu produsen kopi terlengkap di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan berbagai jenis kopi yang berasal dari daerah penghasil kopi terbaik di Indonesia, seperti Temanggung, Aceh, Bali, Toraja, Papua, dan juga kopi-kopi pilihan dari beberapa negara.

KOMPAS.com - Kedai kopi alias  coffee shop telah menjadi salah satu industri yang berkembang pesat di seluruh dunia beberapa tahun terakhir, termasuk di Indonesia.

Coffee shop tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati secangkir kopi yang lezat, tetapi juga menjadi tempat yang nyaman untuk berkumpul, bekerja, dan bersantai.

Jika Anda memiliki minat dan niat yang kuat dalam membangun coffee shop, membangun usaha di bidang tersebut bisa menjadi pilihan yang menarik.

Salah satu perusahaan coffee roaster, Delta Coffee Roastery, punya sembilan kiat sukses untuk Anda ikuti. Berikut ulasannya.

1. Riset pasar dan tujuan bisnis

Langkah pertama adalah melakukan riset pasar untuk memahami tren terbaru dan permintaan pasar terhadap coffee shop.

Baca juga: 6 Tips Membangun Bisnis Coffee Shop yang Berpotensi Cuan

Perhatikan preferensi konsumen, kompetitor di daerah Anda, dan peluang yang ada. Selain itu, tentukan juga tujuan bisnis Anda, apakah Anda ingin fokus pada spesial kopi, menciptakan suasana kafe yang unik, atau menyediakan makanan ringan yang lezat?

2. Susun rencana bisnis

Setelah melakukan riset pasar, buatlah rencana bisnis yang komprehensif. Rencana ini harus mencakup visi dan misi bisnis Anda, strategi pemasaran, analisis keuangan, target penjualan, dan operasional kafe.

Rencana bisnis yang baik akan membantu Anda mengatur langkah-langkah yang perlu diambil dan memperoleh dukungan finansial dari pihak lain, seperti bank atau investor.

3. Pilih lokasi strategis

Pemilihan lokasi yang strategis sangat penting dalam usaha coffee shop. Pilihlah lokasi di daerah yang ramai, mudah diakses, dan memiliki potensi pasar yang baik.

Selain itu, perhatikan juga faktor lain, seperti ketersediaan area parkir, keamanan, dan aksesibilitas fasilitas publik di sekitar lokasi.

Baca juga: 7 Coffee Shop di Sentul untuk Nongkrong Asik di Akhir Pekan

4. Perencanaan interior dan desain kafe

Desain interior kedai kopi merupakan salah satu faktor penting dalam menciptakan suasana yang menarik dan nyaman bagi pelanggan.

Pilih tema serta gaya desain yang sesuai dengan konsep kafe Anda. Selain itu, pertimbangkan pula penggunaan furnitur yang tepat, pencahayaan yang cukup, dan tata letak yang efisien untuk menciptakan pengalaman menyenangkan bagi pelanggan.

5. Pilih pemasok biji kopi berkualitas

Kualitas kopi adalah faktor yang sangat penting dalam usaha coffee shop. Sebab itu, cari pemasok biji kopi yang dapat memberikan kualitas terbaik serta berbagai jenis kopi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Tak kalah penting, jalin kerja sama dengan petani kopi lokal atau pemasok kopi spesialis untuk mendukung ketersediaan bahan baku kopi.

6. Latih staf dengan baik

Staf yang berpengalaman dan terlatih merupakan aset berharga dalam usaha coffee shop. Pastikan Anda melibatkan mereka dalam proses pelatihan yang komprehensif, mulai dari pembuatan kopi yang sempurna, pengenalan jenis kopi, hingga pelayanan pelanggan yang baik.

Baca juga: 7 Rekomendasi Coffee Shop di Tangerang dan Tangsel

Pasalnya, staf yang ramah, profesional, dan berpengetahuan akan meningkatkan pengalaman positif pada pelanggan.

7. Promosikan bisnis

Lakukan strategi pemasaran yang efektif untuk mempromosikan usaha coffee shop Anda. Manfaatkan media sosial (medsos), website, dan saluran pemasaran lainnya untuk meningkatkan kehadiran online Anda.

Berikan tawaran promosi, adakan acara khusus, dan jalin kerja sama dengan komunitas lokal untuk meningkatkan visibilitas dan menarik pelanggan baru.

8. Berikan pengalaman yang luar biasa

Penting untuk memberikan pengalaman yang luar biasa kepada pelanggan Anda. Selain menyajikan kopi berkualitas, pastikan bahwa pelayanan pelanggan Anda memiliki kualitas terbaik.

Buatlah suasana yang nyaman dan hangat di kafe Anda, sediakan makanan ringan yang lezat, dan pertahankan kualitas produk dan layanan Anda.

Baca juga: 3 Jenis Kopi yang Umum Ada di Coffee Shop di Indonesia, Apa Saja?

9.     Pilih coffee roaster terbaik

Jika Anda berencana memulai bisnis kopi atau ingin memperluas bisnis kopi Anda, memilih coffee roaster yang tepat sebagai mitra bisnis dapat berdampak besar pada kualitas produk kopi Anda.

Untuk diketahui, coffee roaster adalah perusahaan atau perorangan yang memiliki mesin dan pengetahuan untuk memanggang biji kopi menjadi kopi siap saji.

Adapun salah satu perusahaan coffee roaster yang banyak direkomendasikan adalah Delta Coffee Roastery.

Delta Coffee Roastery menambah 1 mesin roaster baru kapasitas 50 kg. Secara keseluruhan, terdapat empat mesin roaster yang dimiliki oleh Delta Coffee Roastery sehingga kapasitas produksi yang mulanya 20 ton, kini menjadi 40 ton setiap bulan.Dok. Delta Coffee Roastery Delta Coffee Roastery menambah 1 mesin roaster baru kapasitas 50 kg. Secara keseluruhan, terdapat empat mesin roaster yang dimiliki oleh Delta Coffee Roastery sehingga kapasitas produksi yang mulanya 20 ton, kini menjadi 40 ton setiap bulan.

Perlu diketahui, Delta Coffee Roastery adalah salah satu perusahaan komersial yang mengkhususkan diri dalam penyangraian kopi dan diakui sebagai salah satu produsen kopi terlengkap di Indonesia.

Perusahaan tersebut menawarkan berbagai jenis kopi yang berasal dari daerah penghasil kopi terbaik di Indonesia, seperti Temanggung, Aceh, Bali, Toraja, Papua, dan juga kopi-kopi pilihan dari beberapa negara.

Baca juga: 3 Coffee Shop Asal Indonesia yang Buka Cabang di Luar Negeri

Sebagai informasi, Delta Coffee Roastery didirikan Kwek Soegiarto Krisnadi atau yang lebih dikenal dengan Giarto.

"Delta Coffee Roastery dimulai dari ritel 3 kilogram (kg) dan 5 kg. Kini, semakin berkembang menjadi sebulan 20 ton. Dengan pembangunan gedung baru, saya harap Delta Coffee Roastery dapat semakin berkembang dan maju,” ujar Giarto dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (27/6/2023).

Ketekunan adalah kunci

Lebih lanjut, Giarto mengungkapkan bahwa kesuksesan tidak datang dengan sendirinya, melainkan membutuhkan ketekunan.

Baca juga: Bedanya Coffee Shop dan Coffee Roastery

“Karenanya, menjaga semangat dan tidak bosan adalah kunci untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar,” katanya.

Sementara itu, Direktur Delta Coffee Roastery Kwek Yuliawati Krisnadi yang dikenal dengan sapaan Yulia pun berbagi kesan dan apresiasi terhadap perjalanan perusahaan.

"Hari ini, ada satu kata yang ingin sekali saya ucapkan, yakni syukur dan terima kasih kepada Tuhan. Dua tahun lalu, divisi ini masih bergabung dengan divisi green bean,” ujar Yulia.

Ia menuturkan, bisnisnya dimulai dengan luas area 570 meter persegi. Waktu itu, ia tidak percaya diri mendirikan satu divisi terpisah walaupun masih bernaung di bawah satu perusahaan.

“Terus terang, kami seperti berenang di kolam yang lebih besar. Banyak rasa takut dan khawatir. Mampu enggak ya ‘berenang’ di sini. Namun. Papa selalu bilang hanya dengan team work dan kerja sama yang baik, persatuan atas apa yang dipercayakan Tuhan akan membuka banyak jalan," terangnya.

Baca juga: Loko Coffee Shop Kini Hadir di Stasiun Purwokerto

Tanpa karyawan, lanjutnya, Delta Coffee Roastery bukan siapa-siapa. Ia pun mengajak seluruh karyawan untuk semakin solid.

“Yuk, bareng-bareng, berdoa bareng-bareng, dan kerja bareng-bareng. Saya percaya, tidak ada usaha yang menghianati hasil," imbuhnya.

Dengan kapasitas produksi mencapai 20 ton kopi setiap bulan, Delta Coffee Roastery telah menjadi mitra yang dipercaya oleh banyak pelaku bisnis kopi di Indonesia, mulai dari pemilik warung kopi, kafe, restoran, hotel, hingga franchise. Mereka memercayakan Delta Coffee Roastery untuk memenuhi kebutuhan para penikmat kopi yang semakin meningkat.

Pada 2023, imbuh Yulia, Delta Coffee Roastery menambah 1 mesin roaster baru dengan kapasitas 50 kg. Secara keseluruhan, terdapat empat mesin roaster yang dimiliki oleh Delta Coffee Roastery sehingga kapasitas produksi yang mulanya 20 ton, kini menjadi 40 ton setiap bulan.

Selain itu, sebagai salah satu roaster kopi komersial kenamaan di Tanah Air, Delta Coffee Roastery telah membangun gedung produksi yang lebih besar yang semula hanya seluas 570 meter persegi menjadi 2.010 meter persegi.

Baca juga: Melihat Coffee Roastery Berusia Lebih Seabad di Kawasan Pecinan Semarang

“Tujuannya, untuk mengakomodasi permintaan pasar yang semakin meningkat,” katanya.

Kepuasaan mitra usaha

Adapun mitra bisnis Delta Coffee Roastery mengakui kualitas produk serta layanan yang diberikan Delta Coffee Roastery. Salah satunya, barista di Lingkar Coffee Semarang, Dimas.

"Dari awal nyicip sampai sekarang, hal yang perlu saya apresiasi adalah konsistensi produk dan inovasi yang selalu memuaskan pelanggan," ujar Dimas.

Untuk diketahui, Delta Coffee Roastery menawarkan sejumlah produk dan layanan berkualitas, antara lain kopi robusta dengan karakteristik rasa yang kuat dan aroma khas.

Ada pula kopi arabika yang identik akan kelezatan dan keharuman yang istimewa. Selain itu, terdapat kopi house blend, yakni campuran beberapa jenis kopi dengan proporsi yang sempurna untuk menghasilkan cita rasa yang khas.

Baca juga: Penjualan Meningkat Selama Pandemi, Intip Perjalanan William Christiansen Dirikan Space Roastery

Delta Coffee Roastery juga menghadirkan produk custom house blend guna memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk menciptakan campuran antarjenis kopi sesuai dengan preferensi mereka.

Selain itu, custom profile roasting untuk menghadirkan penyangraian yang disesuaikan untuk mencapai profil rasa yang unik dan sesuai kebutuhan.

Itulah selayang pandang salah satu roastery tepercaya di Tanah Air, Delta Coffee Roaster.

Anda tertarik dengan layanan supplier kopi Delta Coffee Roastery? Jika tertarik, Anda dapat menghubungi tim Delta Coffee Roastery melalui akun Instagram mereka di @deltacoffee.id atau laman resmi deltacoffee.co.id.

Anda juga dapat memesanan produk-produk Delta Coffee Roastery melalui WhatsApp di nomor 081325168358 ataupun WhatsApp business to business (B2B) 081280594336.

Baca juga: Bisnis Coffee Roastery Saat Pandemi, Tantangan dan Strategi Bertahan

Pada dasarnya, membangun usaha coffee shop tidak semudah yang dibayangkan. Namun, dengan rencana yang baik, komitmen, dan dedikasi, Anda dapat meraih kesuksesan.

Ingatlah bahwa konsistensi, kualitas, dan kepuasan pelanggan adalah kunci utama untuk membangun reputasi yang baik dan mengembangkan usaha coffee shop Anda menjadi yang terbaik.

Selamat mencoba dan semoga sukses dalam perjalananmu membangun usaha coffee shop.

 

 

Terkini Lainnya
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
KILAS UMKM
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
KILAS UMKM
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
KILAS UMKM
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
KILAS UMKM
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
KILAS UMKM
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
KILAS UMKM
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
KILAS UMKM
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
KILAS UMKM
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
KILAS UMKM
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
KILAS UMKM
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
KILAS UMKM
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
KILAS UMKM
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
KILAS UMKM
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
KILAS UMKM
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke