KOMPAS.com – Sebagai komitmen terhadap pengembangan kesejahteraan masyarakat, khususnya UMKM di Kabupaten Jember, PT Mitratani Dua Tujuh menggandeng UD WND Food untuk menjadi mitra binaan UMKM perusahaan.
Sebagai informasi, UD WND Food merupakan UMKM yang bergerak pada bidang makanan ringan di Kebonsari, Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur. Kolaborasi tersebut bertujuan untuk memperluas produksi makanan ringan berbasis produk sayuran dengan bahan dari PT Mitratani Dua Tujuh.
Lewat kolaborasi tersebut, UD WND Food diharapkan lebih berkembang dengan jaminan pasokan bahan baku (edamame, okra, sweet potato, dan lainnya), serta peluang pemasaran nasional hingga ekspor pada masa depan.
Penandatanganan perjanjian kerja sama dilakukan di kantor PT Mitratani Dua Tujuh, Rabu (24/4/2024). PT Mitratani Dua Tujuh diwakili oleh Direktur Tumbas Ginting yang didampingi SEVP Business Support Sihur Antoni. Sementara UD WND Food diwakili oleh Siti Muayadah.
Kunjungan ke fasilitas produksi UD WND Food dilakukan oleh tim manajemen PT Mitratani Dua Tujuh untuk melihat proses produksi secara langsung.
Siti Muayadah sebagai pemilik UD WND Food mengungkapkan rasa terima kasihnya dan berharap kerja sama itu akan meningkatkan kapasitas produksi dan menciptakan lapangan kerja.
“Saya berharap, kerja sama ini bisa bermanfaat bagi pekerja UMKM, seperti kami, serta bisa berkembang pesat dengan peluang kapasitas yang terus meningkat dan berkelanjutan,” ujar Siti dalam rilis yang diterima Kompas.com, Jumat (26/4/2024).
Siti menambahkan bahwa pihaknya bangga bisa bergabung dan bermitra dengan PT Mitratani Dua Tujuh.
Tumbas Ginting turut menyampaikan komitmen perusahaan sebagai salah satu insan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kabupaten Jember.
“Kami punya mimpi untuk menjadikan Mitratani sebagai produsen sayuran beku yang berkembang sejalan dengan pertumbuhan UMKM hebat di wilayah Kabupaten Jember. Semoga niat kami bisa membantu meningkatkan perekonomian masyarakat daerah tersebut,” ujar Tumbas.
Hal senada juga disampaikan oleh Sihur Antoni yang menekankan pentingnya program UMKM sebagai pusat ekonomi kerakyatan. Ia berharap, PT Mitratani Dua Tujuh dapat membantu UMKM binaan untuk memberikan nilai tambah dari produk turunan perusahaan.
“Selain meningkatkan kesejahteraan masyarakat Jember, kami juga akan membawa UMKM binaan kami ‘naik kelas’ ke tingkat nasional bahkan internasional dengan menjajaki peluang ekspor,” ujar Sihur.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan penyerahan plakat sebagai simbol kerja sama antara PT Mitratani Dua Tujuh dan UMKM binaan, disertai dengan penyerahan produk hasil produksi UMKM kepada Sihur Antoni.
Ke depannya, PT Mitratani Dua Tujuh berharap dapat terus mengembangkan kemitraan dengan UMKM di Kabupaten Jember.