Kurangi Limbah Plastik, Mattera Solutions Hadirkan Kemasan Ramah Lingkungan

Kompas.com - 15/02/2024, 16:01 WIB
Yogarta Awawa Prabaning Arka,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

Mattera Solutions hadirkan solusi kemasan produk yang ramah lingkungan. DOK. Mattera Solutions. Mattera Solutions hadirkan solusi kemasan produk yang ramah lingkungan.

KOMPAS.com - Limbah kemasan terus meningkat seiring perkembangan tren belanja daring yang kian pesat. Kondisi ini pun membuat kesadaran konsumen terhadap isu-isu lingkungan semakin meningkat sehingga menuntut pelaku usaha untuk menggunakan kemasan produk ramah lingkungan.

Founder Mattera Solutions Raeleen mengatakan, banyak klien ingin terus berinovasi untuk mengantisipasi isu lingkungan, terutama limbah plastik.

“Selain berkontribusi pada lingkungan, mereka juga mementingkan kepuasaan pelanggan dari segi unboxing experience saat menerima paket pembelanjaan daring,” tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Kamis (15/2/2024).

Meski demikian, lanjut Raeleen, masih banyak pelaku usaha yang menganggap menggunakan kemasan ramah lingkungan itu mahal.

Baca juga: Akademisi UMM Beberkan Pentingnya Informasi pada Kemasan Produk

Kini, para pelaku usaha tak perlu khawatir. Sebagai solusi, Mattera Solutions menghadirkan honeycomb paper sebagai alternatif bubble wrap yang biasa digunakan dalam paket pengiriman.

Selain kuat dan aman, honeycomb paper memiliki biaya yang terjangkau untuk pengiriman ke seluruh Indonesia.

Tak hanya pengganti bubble wrap, Mattera Solutions juga menghadirkan lakban kertas, paper cushioning, dan mesin pengolahan kardus untuk kebutuhan kemasan ramah lingkungan.

Sejumlah brand kecantikan dan fast moving consumer good (FMCG) yang sudah beralih ke kemasan ramah lingkungan dari Mattera Solutions di antaranya adalah Luxcrime, Tulus Skin, dan Rosé All Day.

“Produk Mattera Solutions hadir sebagai solusi untuk dua kebutuhan tersebut. Produk kami terbuat dari bahan hasil daur ulang dan mengedepankan estetika,” kata Raeleen.

Mattera Solutions hadirkan solusi kemasan produk yang ramah lingkungan. 
DOK. Mattera Solutions. Mattera Solutions hadirkan solusi kemasan produk yang ramah lingkungan.

Menyongsong 2024, Mattera Solutions terus berupaya untuk menghadirkan inovasi produk kemasan ramah lingkungan. Perusahaan ini juga ingin merangkul pelaku industri untuk memulai menggunakan kemasan produk ramah lingkungan.

Baca juga: Tingkatkan Penjualan dengan Kemasan Produk? Begini Caranya

Bersama komunitas di berbagai kalangan, Mattera Solutions akan membuat program untuk meningkatkan kesadaran terhadap opsi dan alternatif kemasan ramah lingkungan.

Ke depan, Mattera Solutions ingin memberikan alternatif produk konvensional dengan kualitas dan kinerja yang lebih baik. Inisiatif ini diharapkan dapat membantu mengubah persepsi bahwa produk ramah lingkungan tidak harus mengorbankan kualitas. Dengan memperluas pasar, produk Mattera Solutions diharapkan dapat lebih mudah diakses.

“Kami percaya, produk ramah lingkungan dan keberlanjutan lingkungan hidup sangat penting untuk dimulai, meski dari skala kecil,” kata Raeleen.

Saat ini, Mattera Solutions memberikan sampel gratis untuk pelaku usaha yang ingin memulai menggunakan kemasan ramah lingkungan. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, Anda dapat mengunjungi laman www.matterasolutions.com atau menghubungi nomor WhatsApp 085175212288.

Terkini Lainnya
630 Jemaah Umrah Berlebaran di Tanah Suci bersama Ustazah Oki Setiana Dewi
630 Jemaah Umrah Berlebaran di Tanah Suci bersama Ustazah Oki Setiana Dewi
KILAS UMKM
Eva Mulia Clinic Selenggarakan Clinic Gathering untuk Apresiasi Pengabdian Karyawan
Eva Mulia Clinic Selenggarakan Clinic Gathering untuk Apresiasi Pengabdian Karyawan
KILAS UMKM
PT Mitratani Dua Tujuh Berdayakan UMKM di Kabupaten Jember
PT Mitratani Dua Tujuh Berdayakan UMKM di Kabupaten Jember
KILAS UMKM
Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan
Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan
KILAS UMKM
Rahasia Kulit Sehat dan Bercahaya: Moisturizer Eva Mulia 3x Ceramide with 5% Niacinamide
Rahasia Kulit Sehat dan Bercahaya: Moisturizer Eva Mulia 3x Ceramide with 5% Niacinamide
KILAS UMKM
Semarakkan Ramadhan, Yuk Kenalan dengan Jenama Lokal Nueta
Semarakkan Ramadhan, Yuk Kenalan dengan Jenama Lokal Nueta
KILAS UMKM
Top Up Game Mudah Tanpa Ribet di Lapakreload.id, Solusi Tepercaya untuk Gamers
Top Up Game Mudah Tanpa Ribet di Lapakreload.id, Solusi Tepercaya untuk Gamers
KILAS UMKM
ISWHITE Berbagi Berkah Ramadhan kepada 300 Warga Kampung Pemulung
ISWHITE Berbagi Berkah Ramadhan kepada 300 Warga Kampung Pemulung
KILAS UMKM
RSH MEDIVET Jadi Standar Baru dalam Pelayanan Kesehatan Hewan di Indonesia
RSH MEDIVET Jadi Standar Baru dalam Pelayanan Kesehatan Hewan di Indonesia
KILAS UMKM
Hadirkan Inovasi Baru, Event THINK Bold Permudah Investor untuk Investasi Lebih Aman
Hadirkan Inovasi Baru, Event THINK Bold Permudah Investor untuk Investasi Lebih Aman
KILAS UMKM
Dukung Tumbuh Kembang Anak dan Keluarga, foxandbunny Hadirkan Toko Mainan Edukasi Anak di Jakarta
Dukung Tumbuh Kembang Anak dan Keluarga, foxandbunny Hadirkan Toko Mainan Edukasi Anak di Jakarta
KILAS UMKM
Mencari Sate Taichan Terbaik di Jakarta, Cobain 5 Lokasi Berikut
Mencari Sate Taichan Terbaik di Jakarta, Cobain 5 Lokasi Berikut
KILAS UMKM
Merek Pakaian Indonesia AVL Melebarkan Sayapnya ke Pasar Amerika Serikat
Merek Pakaian Indonesia AVL Melebarkan Sayapnya ke Pasar Amerika Serikat
KILAS UMKM
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan
KILAS UMKM
Tampil di Jakarta International Jewelry Fair 2024, Rockologist Hadirkan Koleksi Cincin Eksotis
Tampil di Jakarta International Jewelry Fair 2024, Rockologist Hadirkan Koleksi Cincin Eksotis
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke