Hadirkan Pakaian dengan Kualitas Terbaik, Shayn Ajak Konsumen Bantu Masyarakat Membutuhkan

Kompas.com - 24/05/2023, 16:02 WIB
Hisnudita Hagiworo,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

Salah satu produk fesyen dari ShaynDok. Shayn Salah satu produk fesyen dari Shayn

KOMPAS.com – Bandung merupakan kota mode di Indonesia yang telah melahirkan berbagai brand lokal berkualitas. Tidak sedikit merek fesyen asal Kota Kembang yang berhasil menembus kancah internasional.

Dari sekian banyak jenama fesyen yang ada di Paris van Java, Shayn menjadi salah satu yang digemari lantaran menawarkan konsep unik dan berbeda.

Brand tersebut menyediakan pakaian ready-to-wear dengan kualitas mumpuni. Karena berfokus pada kualitas, Shayn memproduksi pakaian dengan jumlah terbatas.

Hal tersebut juga memungkinkan Shayn menghasilkan produk-produk yang dapat digunakan untuk berbagai kesempatan dan tetap relevan seiring berjalannya waktu.

Mengusung konsep klasik, elegan, dan timeless, Shayn menawarkan produk yang sustainable untuk para penggemar fesyen berusia 25-35 tahun. Produk pakaian Shayn pun dapat dipakai dalam jangka panjang tanpa membuat pemakainya bosan.

Pemilik Shayn Nadia Gisha mendedikasikan produk yang dihasilkannya untuk membantu orang lain. Ia pun telah menciptakan brand yang memadukan kualitas dan kebaikan.

“Saya harap, (Shayn) dapat menginspirasi orang-orang untuk berpakaian dengan percaya diri sambil memberikan kontribusi positif kepada masyarakat,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (23/5/2023).

Nadia mengatakan bahwa Shayn ingin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dengan mendukung bidang pendidikan dan makanan.

Kontribusi tersebut diwujudkan dengan mendonasikan sebagian pendapatan dari setiap pembelian produk Shayn kepada masyarakat membutuhkan yang bergelut dalam bidang tersebut.

Dengan demikian, pembeli Shayn tidak hanya dapat menggunakan pakaian berkualitas, tetapi juga turut berkontribusi dalam memberikan dukungan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Penasaran dengan koleksi Shayn? Silakan kunjungi akun TikTok @shaynstudio atau Instagram @shayn.studio. Melalui dua platform ini, temukan berbagai inspirasi mix and match pakaian yang sesuai preferensi Anda.

 

Terkini Lainnya
Celana Chino, Evolusi Gaya dari Medan Perang hingga Jalanan Kota
Celana Chino, Evolusi Gaya dari Medan Perang hingga Jalanan Kota
KILAS UMKM
Nikmati Keseruan Nonton Langsung Balapan Kailash MX GTX Open 2025, Simak Tip Amannya Berikut
Nikmati Keseruan Nonton Langsung Balapan Kailash MX GTX Open 2025, Simak Tip Amannya Berikut
KILAS UMKM
Cara Seru Jelajahi Alam Bali dengan ATV di Ubud
Cara Seru Jelajahi Alam Bali dengan ATV di Ubud
KILAS UMKM
Rayakan Hari Jadi Ke-3, Gently Sumbangkan 3.000 Produk Perawatan Bayi
Rayakan Hari Jadi Ke-3, Gently Sumbangkan 3.000 Produk Perawatan Bayi
KILAS UMKM
Liburan Antimainstream di Bali, Sensasi Off-road Seru dengan ATV Quad Bike
Liburan Antimainstream di Bali, Sensasi Off-road Seru dengan ATV Quad Bike
KILAS UMKM
Mau Jual atau Beli Properti? Hubungi 9PRO yang Punya Jaringan Mitra Ternama
Mau Jual atau Beli Properti? Hubungi 9PRO yang Punya Jaringan Mitra Ternama
KILAS UMKM
Hadirkan Layanan Mewah dan Tepercaya, IniĀ 3 Travel Umrah Langganan Artis
Hadirkan Layanan Mewah dan Tepercaya, IniĀ 3 Travel Umrah Langganan Artis
KILAS UMKM
Bergaya ala K-Drama lewat Lensa dengan Layanan Fotografi di Korean Artiz Studio
Bergaya ala K-Drama lewat Lensa dengan Layanan Fotografi di Korean Artiz Studio
KILAS UMKM
Bahaya Mandi Langsung Setelah Olahraga Berat
Bahaya Mandi Langsung Setelah Olahraga Berat
KILAS UMKM
Amankah Olahraga Malam Hari?
Amankah Olahraga Malam Hari?
KILAS UMKM
Jangan Abai! Ini Pentingnya Peka terhadap Sinyal Tubuh
Jangan Abai! Ini Pentingnya Peka terhadap Sinyal Tubuh
KILAS UMKM
Kebiasaan Rebahan Setelah Makan Bisa Ganggu Pencernaan
Kebiasaan Rebahan Setelah Makan Bisa Ganggu Pencernaan
KILAS UMKM
Suka Ngemil Tengah Malam? Ini Dampaknya bagi Kesehatan
Suka Ngemil Tengah Malam? Ini Dampaknya bagi Kesehatan
KILAS UMKM
Jaga Kesehatan Mental, Ini Pentingnya Puasa Medsos
Jaga Kesehatan Mental, Ini Pentingnya Puasa Medsos
KILAS UMKM
Sering di Ruangan Ber-AC? Waspadai Risiko Dehidrasi
Sering di Ruangan Ber-AC? Waspadai Risiko Dehidrasi
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke