Menikmati Keindahan Alam di Wisata Eling Bening

Kompas.com - 12/05/2023, 10:01 WIB
Aningtias Jatmika,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

Eling Bening menyajikan kolam renang dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening. Eling Bening Eling Bening menyajikan kolam renang dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening.

KOMPAS.com - Eling Bening merupakan salah satu destinasi favorit bagi wisatawan yang terletak di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Berlokasi di Jalan Sarjono, Bawen, resort modern itu memiliki kolam renang berair jernih dan tenang. Di kolam ini, wisatawan dapat bersantai sambil menikmati keindahan pegunungan dan danau alami Rawa Pening.

Untuk diketahui, Eling Bening berada pada ketinggian 800 meter di atas permukaan laut (mdpl). Oleh sebab itu, kawasan ini memiliki udara segar dan pemandangan alam yang menarik bagi wisatawan.

Tak heran, Eling Bening menjadi lokasi terbaik untuk mengabadikan spot foto berlatar pegunungan dan Rawa Pening.

Pada sore hari, wisatawan juga dapat menyaksikan gradasi warna indah saat matahari terbenam ( sunset).

Dari Kota Semarang, Eling Bening berjarak 39,1 km dan dapat ditempuh selama 1 jam via jalur nontol dan 50 menit via Tol Trans-Jawa. Adapun obyek wisata ini bisa ditempuh hanya sekitar 5 menit dari pintu tol Bawen.

Selain kolam renang, pengalaman berbeda juga dapat dirasakan wisatawan saat bersantap di restoran di kawasan itu.

Mengusung konsep garden resto, meja dan kursi di restoran tersebut diletakkan di halaman dan taman. Pengunjung pun dapat menikmati sajian makanan sambil memandangi keindahan alam yang memanjakan mata.

Eling Bening memiliki berbagai spot instagramable dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening. Eling Bening Eling Bening memiliki berbagai spot instagramable dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening.

Eling Bening Resto menyajikan menu nusantara yang lezat mulai dari ayam goreng, gurami, udang, cumi, sup, soto, pecel, empal, bandeng, aneka gorengan, hingga tumisan sayuran.

Sebagai destinasi wisata keluarga, Eling Bening juga menyediakan berbagai fasilitas menarik, seperti arena bermain anak (playground), outbound, dan flying fox.

Sementara itu, untuk mendapatkan pengalaman berbeda dan menikmati keindahan alam yang lebih beragam, wisatawan dapat trekking di sekitar lingkungan Eling Bening yang masih asri.

Untuk masuk ke kawasan wisata Eling Bening, pengunjung hanya perlu membayar Rp 30.000 pada weekday dan Rp 35.000 pada weekend. Jika ingin berenang, wisatawan akan dikenakan tiket tambahan sebesar Rp 20.000.

Eling Bening juga menyediakan paket gathering, wedding, ulang tahun, dan meeting. Informasi lengkap mengenai Eling Bening bisa Anda temukan pada laman https://elingbening.co.id/outbound/, Tiktok Eling Bening, Instagram @eling_bening, atau menghubungi nomor WhatsApp wa.me/6285729565656

Terkini Lainnya
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
KILAS UMKM
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
KILAS UMKM
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
KILAS UMKM
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
KILAS UMKM
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
KILAS UMKM
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
KILAS UMKM
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
KILAS UMKM
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
KILAS UMKM
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
KILAS UMKM
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
KILAS UMKM
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
KILAS UMKM
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
KILAS UMKM
Kommunitas Raih Penghargaan Emerging Launchpad of the Year di India Blockchain Summit 2024
Kommunitas Raih Penghargaan Emerging Launchpad of the Year di India Blockchain Summit 2024
KILAS UMKM
Menikmati Makanan Prancis Klasik Berkualitas dengan Harga Terjangkau di Jakarta Selatan
Menikmati Makanan Prancis Klasik Berkualitas dengan Harga Terjangkau di Jakarta Selatan
KILAS UMKM
Orkanda Hadirkan Lift Rumah Terbaru, Lebih Cepat dan Aman
Orkanda Hadirkan Lift Rumah Terbaru, Lebih Cepat dan Aman
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke