Menikmati Keindahan Alam di Wisata Eling Bening

Kompas.com - 12/05/2023, 10:01 WIB
Aningtias Jatmika,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

Eling Bening menyajikan kolam renang dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening. Eling Bening Eling Bening menyajikan kolam renang dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening.

KOMPAS.com - Eling Bening merupakan salah satu destinasi favorit bagi wisatawan yang terletak di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Berlokasi di Jalan Sarjono, Bawen, resort modern itu memiliki kolam renang berair jernih dan tenang. Di kolam ini, wisatawan dapat bersantai sambil menikmati keindahan pegunungan dan danau alami Rawa Pening.

Untuk diketahui, Eling Bening berada pada ketinggian 800 meter di atas permukaan laut (mdpl). Oleh sebab itu, kawasan ini memiliki udara segar dan pemandangan alam yang menarik bagi wisatawan.

Tak heran, Eling Bening menjadi lokasi terbaik untuk mengabadikan spot foto berlatar pegunungan dan Rawa Pening.

Pada sore hari, wisatawan juga dapat menyaksikan gradasi warna indah saat matahari terbenam ( sunset).

Dari Kota Semarang, Eling Bening berjarak 39,1 km dan dapat ditempuh selama 1 jam via jalur nontol dan 50 menit via Tol Trans-Jawa. Adapun obyek wisata ini bisa ditempuh hanya sekitar 5 menit dari pintu tol Bawen.

Selain kolam renang, pengalaman berbeda juga dapat dirasakan wisatawan saat bersantap di restoran di kawasan itu.

Mengusung konsep garden resto, meja dan kursi di restoran tersebut diletakkan di halaman dan taman. Pengunjung pun dapat menikmati sajian makanan sambil memandangi keindahan alam yang memanjakan mata.

Eling Bening memiliki berbagai spot instagramable dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening. Eling Bening Eling Bening memiliki berbagai spot instagramable dengan pemandangan pegunungan dan Rawa Pening.

Eling Bening Resto menyajikan menu nusantara yang lezat mulai dari ayam goreng, gurami, udang, cumi, sup, soto, pecel, empal, bandeng, aneka gorengan, hingga tumisan sayuran.

Sebagai destinasi wisata keluarga, Eling Bening juga menyediakan berbagai fasilitas menarik, seperti arena bermain anak (playground), outbound, dan flying fox.

Sementara itu, untuk mendapatkan pengalaman berbeda dan menikmati keindahan alam yang lebih beragam, wisatawan dapat trekking di sekitar lingkungan Eling Bening yang masih asri.

Untuk masuk ke kawasan wisata Eling Bening, pengunjung hanya perlu membayar Rp 30.000 pada weekday dan Rp 35.000 pada weekend. Jika ingin berenang, wisatawan akan dikenakan tiket tambahan sebesar Rp 20.000.

Eling Bening juga menyediakan paket gathering, wedding, ulang tahun, dan meeting. Informasi lengkap mengenai Eling Bening bisa Anda temukan pada laman https://elingbening.co.id/outbound/, Tiktok Eling Bening, Instagram @eling_bening, atau menghubungi nomor WhatsApp wa.me/6285729565656

Terkini Lainnya
Celana Chino, Evolusi Gaya dari Medan Perang hingga Jalanan Kota
Celana Chino, Evolusi Gaya dari Medan Perang hingga Jalanan Kota
KILAS UMKM
Nikmati Keseruan Nonton Langsung Balapan Kailash MX GTX Open 2025, Simak Tip Amannya Berikut
Nikmati Keseruan Nonton Langsung Balapan Kailash MX GTX Open 2025, Simak Tip Amannya Berikut
KILAS UMKM
Cara Seru Jelajahi Alam Bali dengan ATV di Ubud
Cara Seru Jelajahi Alam Bali dengan ATV di Ubud
KILAS UMKM
Rayakan Hari Jadi Ke-3, Gently Sumbangkan 3.000 Produk Perawatan Bayi
Rayakan Hari Jadi Ke-3, Gently Sumbangkan 3.000 Produk Perawatan Bayi
KILAS UMKM
Liburan Antimainstream di Bali, Sensasi Off-road Seru dengan ATV Quad Bike
Liburan Antimainstream di Bali, Sensasi Off-road Seru dengan ATV Quad Bike
KILAS UMKM
Mau Jual atau Beli Properti? Hubungi 9PRO yang Punya Jaringan Mitra Ternama
Mau Jual atau Beli Properti? Hubungi 9PRO yang Punya Jaringan Mitra Ternama
KILAS UMKM
Hadirkan Layanan Mewah dan Tepercaya, Ini 3 Travel Umrah Langganan Artis
Hadirkan Layanan Mewah dan Tepercaya, Ini 3 Travel Umrah Langganan Artis
KILAS UMKM
Bergaya ala K-Drama lewat Lensa dengan Layanan Fotografi di Korean Artiz Studio
Bergaya ala K-Drama lewat Lensa dengan Layanan Fotografi di Korean Artiz Studio
KILAS UMKM
Bahaya Mandi Langsung Setelah Olahraga Berat
Bahaya Mandi Langsung Setelah Olahraga Berat
KILAS UMKM
Amankah Olahraga Malam Hari?
Amankah Olahraga Malam Hari?
KILAS UMKM
Jangan Abai! Ini Pentingnya Peka terhadap Sinyal Tubuh
Jangan Abai! Ini Pentingnya Peka terhadap Sinyal Tubuh
KILAS UMKM
Kebiasaan Rebahan Setelah Makan Bisa Ganggu Pencernaan
Kebiasaan Rebahan Setelah Makan Bisa Ganggu Pencernaan
KILAS UMKM
Suka Ngemil Tengah Malam? Ini Dampaknya bagi Kesehatan
Suka Ngemil Tengah Malam? Ini Dampaknya bagi Kesehatan
KILAS UMKM
Jaga Kesehatan Mental, Ini Pentingnya Puasa Medsos
Jaga Kesehatan Mental, Ini Pentingnya Puasa Medsos
KILAS UMKM
Sering di Ruangan Ber-AC? Waspadai Risiko Dehidrasi
Sering di Ruangan Ber-AC? Waspadai Risiko Dehidrasi
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke