The Uncle Dee Hadirkan Produk Baru Spesial Ramadhan, Cocok untuk Santapan Berbuka Puasa

Kompas.com - 13/04/2023, 17:02 WIB
Nada Zeitalini Arani,
Anissa Dea Widiarini

Tim Redaksi

Menu spesial Ramadhan Ice Bread series rasa stroberi dari The Uncle DeeThe Uncle Dee Menu spesial Ramadhan Ice Bread series rasa stroberi dari The Uncle Dee

KOMPAS.com - Saat menjalankan ibadah puasa, Anda tentu sering mendengar kalimat, “Berbukalah dengan yang manis”. Hal ini membuat hidangan berbuka puasa atau takjil sangat lekat dengan makanan dan minuman manis.

Pasalnya, menyantap menu bercita rasa manis terlebih dahulu saat berbuka puasa merupakan sunah yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW. Setelah berbuka dengan hidangan manis dan memberi jeda beberapa waktu, barulah diperbolehkan untuk menyantap makanan utama, seperti nasi.

Diberitakan Kompas.com, Jumat (24/4/2020), Ahli Gizi Universitas Gadjah Mada (UGM) Lily Arsanti Lestari mengatakan bahwa makanan dan minuman manis dengan gula sederhana lebih mudah dicerna tubuh sehingga cepat mengembalikan energi yang hilang selama berpuasa.

Seperti diketahui, selama seharian berpuasa simpanan energi dalam tubuh terus menurun setelah terakhir kali makan saat sahur. Adapun sumber energi utama tubuh adalah glukosa atau zat gula sederhana. Dengan demikian, mengonsumsi makanan atau minuman dengan kandungan gula sederhana saat berbuka puasa dapat segera mengembalikan energi tubuh.

Baca juga: Menikmati Es Krim The Uncle Dee di Depok, Harganya Mulai Rp 8.000

Nah, untuk menemani waktu berbuka puasa, brand  ice cream lokal di Indonesia, The Uncle Dee menghadirkan menu baru, yaitu Ice Bread series. Menu ini merupakan perpaduan soft ice cream lembut dengan olahan roti dan dilengkapi taburan topping serta selai berkualitas.

Tak hanya menjadi menu spesial Ramadhan, kehadiran menu Ice Bread series juga merupakan wujud komitmen The Uncle Dee untuk terus memberikan inovasi kepada konsumen. Hal ini juga sejalan tagline yang diusung The Uncle Dee, yakni “Cara Seru Makan Susu”.

Menu spesial Ramadhan Ice Bread series rasa coklat dari The Uncle DeeThe Uncle Dee Menu spesial Ramadhan Ice Bread series rasa coklat dari The Uncle Dee

Adapun peluncuran menu spesial spesial tersebut sejalan dengan komitmen The Uncle Dee dalam melakukan riset dan pengembangan produk sesuai kebutuhan konsumen agar mitranya dapat memiliki pertumbuhan market di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat saat ini.

Baca juga: The Uncle Dee, Kedai Es Krim Lokal yang Hadir di 16 Kota di Indonesia

Brand yang sudah berdiri sejak 2017 itu pun terus melakukan inovasi serta ekspansi. Salah satunya, membuka kesempatan kemitraan untuk siapa pun yang ingin "Bermitra Bertumbuh Bersama".

Informasi lebih lanjut dapat mengunjungi Instagram @theuncledee_icecream, website theuncledee.com, serta nomor kemitraan melalui WhatsApp 0811-1707-311.

Terkini Lainnya
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
KILAS UMKM
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
KILAS UMKM
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
KILAS UMKM
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
KILAS UMKM
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
KILAS UMKM
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
KILAS UMKM
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
KILAS UMKM
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
KILAS UMKM
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
KILAS UMKM
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
KILAS UMKM
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
KILAS UMKM
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
KILAS UMKM
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
KILAS UMKM
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
KILAS UMKM
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke