Review 5 Parfum Labcitane yang Laris di Media Sosial, Seperti Apa Aromanya?

Kompas.com - 12/04/2023, 13:22 WIB
A P Sari

Penulis

Variasi Varian Best Seller Labcitane Perfume.DOK.Labcitane Variasi Varian Best Seller Labcitane Perfume.

KOMPAS.com – Penggunaan wewangian seperti parfum telah menjadi kebiasaan umum bagi setiap orang. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika banyak penggemar parfum memiliki lebih dari satu parfum.

Terlebih, saat ini industri parfum tengah menanjak di Indonesia. Tak sedikit parfum bermerek lokal yang mulai bermunculan.

Ada banyak jenis dan merek parfum lokal yang hadir dengan wangi dan ketahanan yang sama baiknya dengan merek high-end. Salah satunya adalah lima varian parfum dari Labcitane.

Brand parfum asal Indonesia ini banyak diminati dan dibahas oleh penggemar parfum Tanah Air, termasuk para influencer. Ini dikarenakan karakter wangi parfumnya yang unik, serta memiliki formulasi extrait de parfum yang membuat wanginya tahan lama.

Baca juga: Memilih Parfum Mobil Harus Benar, jika Salah Bisa Merusak Komponen Ini

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan kelima varian parfum dari Labcitane, berikut ulasannya.

1. Vanilla Roses

Vanilla Roses memiliki aroma dasar yang manis dan lembut, layaknya perpaduan antara harumnya kue vanilla yang baru dikeluarkan dari oven dengan wangi kelopak bunga mawar.

Untuk Anda yang senang dengan karakter parfum beraroma feminin, elegan, dan berenergi, Vanilla Roses jadi salah satu parfum yang wajib dimiliki.

Pasalnya, parfum ini memiliki daya tahan yang kuat, yakni mampu bertahan hingga lebih dari 12 jam di kulit dan 2-4 hari di serat pakaian.

Varian Vanilla Roses dari Labcitane.DOK. Labcitane Varian Vanilla Roses dari Labcitane.

2. Rose Peony

Wangi dari parfum satu ini akan mengingatkan Anda dengan seorang wanita muda yang lembut dan ceria sambil membawa sebuah buket bunga.

Baca juga: Mau Beli Parfum Online? Pahami 4 Hal Ini agar Tak Kecewa

Dengan wewangian segar khas bunga, parfum ini cocok digunakan oleh perempuan yang memiliki kepribadian mudah bergaul dan girly.

Varian Rose Peony dari Labcitane. Varian Rose Peony dari Labcitane.

3. Coffee Mood

Coffee Mood menjadi salah satu varian aroma Labcitane yang terbilang unisex. Sebagai gambaran, aroma Coffee Mood adalah sweet vanilla coffee.

Parfum ini bisa menjadi alternatif pilihan bagi Anda yang ingin menonjolkan kesan misterius dan seksi, serta menyukai aroma bittersweet.

Varian Coffee Mood dari Labcitane.DOK. Labcitane Varian Coffee Mood dari Labcitane.

4. La Belle Vie

Bagi Anda yang gemar menggunakan parfum dengan aroma fruity floral gourmand, varian La Belle Vie bisa jadi pilihan.

Pasalnya, aroma dari parfum ini tidak hanya memiliki nuansa manis, tetapi juga mampu menimbulkan kesan mandiri, ceria, dan percaya diri bagi pemakainya.

Varian La Belle Vie dari Labcitane.DOK. Labcitane Varian La Belle Vie dari Labcitane.

5. Liberte

Liberte memiliki aroma parfum bernuansa fresh, citrusy, dan spicy yang cocok digunakan baik saat berkegiatan di dalam maupun luar ruangan.

Baca juga: Bocoran Parfum Favorit Selebritas Dunia, Rihanna hingga Kate Middleton

Selain itu, parfum ini juga memiliki aroma maskulin, sehingga cocok digunakan untuk perempuan maupun laki-laki yang ingin menonjolkan kesan mandiri.

Jika tertarik mencoba kelima varian parfum dari Labcitane, Anda bisa mengunjungi Shopee Labcitane, Instagram @labcitane, atau website Labcitane di www.labcitane.com.

Jika memerlukan konsultasi produk, Anda juga bisa menghubungi Admin Labcitane melalui WhatsApp.

 

Terkini Lainnya
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
Naba Transport Tawarkan Layanan AJK, Solusi Tepat untuk Mudahkan Mobilitas Karyawan
KILAS UMKM
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
Tak Sekadar Indah, Ini Keunggulan Mengaplikasikan Marmer Alam di Properti
KILAS UMKM
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
Ahli Farmasi PAFI Bagikan Tips Praktis untuk Hindari Obat Palsu di Pasaran
KILAS UMKM
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
Rayakan 20 Tahun Berkarya, FIORI Hadirkan Berbagai Inovasi Baru
KILAS UMKM
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
Fineclean.id Hadirkan Solusi Kebersihan Soft Furniture dengan Teknologi Modern
KILAS UMKM
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
493 Scooter Rentals Tawarkan Jasa Sewa Motor Murah Berkualitas di Bali untuk Wisatawan
KILAS UMKM
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
Mengikuti Banyaknya Permintaan, Jejak Imani Berangkatkan Ratusan Jamaah dengan Harga Terjangkau
KILAS UMKM
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, BakingWorld Adakan Pelatihan Juru Masak
KILAS UMKM
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
Servis HP Makin Mudah! FazzFix Resmikan Gerai Pertama di Jambi
KILAS UMKM
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
Cluster Louise by Summarecon Serpong, Hunian Eksklusif yang Tawarkan Ketenangan Layaknya Resor Pribadi
KILAS UMKM
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
Maksimalkan Penjualan Online Bersama Diginesia, Spesialis Layanan Marketplace Indonesia
KILAS UMKM
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
Kirim Uang ke Luar Negeri Aman dan Praktis Bersama Transfez
KILAS UMKM
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
PAFI Kediri: Blockchain Berikan Transparansi dan Keamanan dalam Pengelolaan Rekam Medis
KILAS UMKM
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
Raih Top Brand Award untuk Kali Ketiga, Minuman Kolagen Noera Hadir dalam Kemasan Baru
KILAS UMKM
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
Perluas Akses Mainan Edukasi Play-Based Learning pada Anak, Foxandbunny Resmi Hadir di Surabaya
KILAS UMKM

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke