GPS Tracking IzzyTrack Tawarkan Fitur Canggih, Tim Profesional, dan Layanan Purnajual

Fransisca Andeska Gladiaventa
Kompas.com - Jumat, 13 Januari 2023
IzzyTrack solusi GPS tracking untuk monitoring aset kendaraan 24 jam. Dok. IzzyTrack IzzyTrack solusi GPS tracking untuk monitoring aset kendaraan 24 jam.

KOMPAS.com – Perangkat global positioning system ( GPS) tracking makin banyak digunakan seiring meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap keamanan kendaraannya. Berbagai produsen dan penyedia perangkat ini pun semakin banyak bermunculan.

Agar tidak menyesal, alangkah baiknya Anda tidak tergoda dengan GPS tracking yang dijual dengan harga murah. Sebab, kualitas produk dengan harga murah biasanya tidak memenuhi standar kelayakan dan usia produknya tidak akan bertahan lama.

GPS tracking yang murah biasanya memiliki kekurangan, seperti informasi yang kurang akurat, kurang responsif, sistem tidak up to date, dan menggunakan server gratis.

Selain memperhatikan kualitas dan fungsinya, pastikan Anda untuk memilih GPS tracking yang memiliki garansi dan layanan purnajual produk, seperti IzzyTrack.

Hal itu dikarenakan, kedua layanan tersebut akan mempermudah pengguna ketika harus memperbaiki perangkat jika terjadi kerusakan. Selain itu, komplain dan kerusakan yang dialami akan dengan cepat ditangani oleh teknisi produsen GPS tracking tersebut.

Baca juga: Menparekraf Hibahkan GPS Tracker ke 100 pelaku UMKM di Bali

IzzyTrack memberikan garansi selama dua tahun dan layanan purnajual bagi seluruh pengguna, baik perusahaan maupun individu. Dengan memiliki tim riset dan teknisi sendiri, IzzyTrack juga dapat melakukan pembaruan sistem lebih cepat dan optimal.

Tak hanya itu, IzzyTrack menggunakan hardware buatan Eropa yang sudah terpercaya daya tahan dan akurasinya. Server dan infrastrukturnya yang digunakan juga bukan dari pihak ketiga, sehingga keamanan data serta kecepatan aksesnya jauh lebih handal.

Fitur keamanan hingga pemeliharaan

GPS tracking karya anak bangsa ini memiliki fitur lengkap yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna, mulai dari fitur keamanan, manajemen pemeliharaan kendaraan, hingga fitur kustomisasi agar bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

GPS tracking IzzyTrack telah terintegrasi dengan sistem Kemenhub dan Jakarta Smart City.Dok. IzzyTrack GPS tracking IzzyTrack telah terintegrasi dengan sistem Kemenhub dan Jakarta Smart City.

Baca juga: Fitur GPS Lebih Dibutuhkan Pengendara Pria atau Wanita?

Pengguna akan dapat memanfaatkan fitur real-time monitoring untuk memantau kendaraan secara real-time selama 24 jam. Kemudian terdapat pula fitur asset status untuk mengetahui status mesin dalam kondisi menyala atau mati, serta status pintu dalam kondisi terbuka atau tertutup.

Untuk manajemen pemeliharaan kendaraan, fitur maintenance reminder dapat memberikan notifikasi jadwal pemeliharaan kendaraan yang perlu dilakukan.

Selain itu, terdapat pula fitur maintenance history yang berisikan seluruh data terkait perawatan, penggantian suku cadang, dan perpanjangan dokumen. Adapun data tersebut menampilkan tanggal dan jam maintenance yang pernah dilakukan.

Anda juga dapat memanfaatkan fitur kustomisasi untuk menyesuaikan tampilan dan sistem perangkat dengan kebutuhan dan keinginan. Kustomisasi juga dapat dilakukan pada output report yang diunduh dari sistem IzzyTrack.

Baca juga: Seberapa Penting Pasang GPS Tracker pada Kendaraan?

Agar kendaraan semakin aman, IzzyTrack juga menawarkan beberapa fitur tambahan, salah satunya fitur starter kill yang dapat memutus arus aki atau starter agar mesin kendaraan tidak dapat dinyalakan kembali setelah dimatikan.

Ada pula fitur panic button sebagai tombol darurat yang dapat diletakkan di kabin. Fitur ini berfungsi untuk mengirimkan sinyal bantuan saat mengalami situasi darurat.

Sebagai informasi, GPS tracking IzzyTrack telah diluncurkan sejak 2013 sebagai asset management system. Hingga 2018, IzzyTrack telah digunakan oleh lebih dari 7.000 unit kendaraan milik perusahaan logistik, distribusi, hingga transportasi.

Untuk informasi lebih lengkap tentang profil dan produk, Anda dapat mengunjungi situs website izzytrack.com. Selain itu, Anda juga dapat mengikut dan membaca informasi seputar IzzyTrack melalui akun media sosial (medsos) Instagram IzzyTrack Official dan blog IzzyTrack(Wandha Nur Hidayat/pasangiklan.com)

PenulisFransisca Andeska Gladiaventa
EditorAmalia Purnama Sari
Terkini Lainnya
Agar Tidak Tertipu, Berikut Tips Membeli Iphone Secara Online
Agar Tidak Tertipu, Berikut Tips Membeli Iphone Secara Online
KILAS UMKM
Brand Minuman yang Dijuluki
Brand Minuman yang Dijuluki "New York’s Favorite Milk Tea" Kini Hadir di Pacific Place Jakarta
KILAS UMKM
Belajar Kini Lebih Mudah bersama Kumon Connect
Belajar Kini Lebih Mudah bersama Kumon Connect
KILAS UMKM
Kumon Buka Les Gratis, Orangtua Bisa Pastikan Kualitas Bimbel Sebelum Bayar Penuh
Kumon Buka Les Gratis, Orangtua Bisa Pastikan Kualitas Bimbel Sebelum Bayar Penuh
KILAS UMKM
Kolaborasi dengan CRMS, metaNesia Hadirkan Kantor Virtual Berteknologi Metaverse
Kolaborasi dengan CRMS, metaNesia Hadirkan Kantor Virtual Berteknologi Metaverse
KILAS UMKM
Hoala & Koala Gandeng Endah N Rhesa dalam Lagu Terbaru Berjudul “Jangan Pernah Berubah”
Hoala & Koala Gandeng Endah N Rhesa dalam Lagu Terbaru Berjudul “Jangan Pernah Berubah”
KILAS UMKM
PT STA Raih Penghargaan untuk 3 Kategori di Ajang Smart IoT Indonesia 2023
PT STA Raih Penghargaan untuk 3 Kategori di Ajang Smart IoT Indonesia 2023
KILAS UMKM
Cocok untuk Desain Rumah Minimalis, Fergio Sediakan Lantai Kayu Berkualitas dengan Corak Beragam
Cocok untuk Desain Rumah Minimalis, Fergio Sediakan Lantai Kayu Berkualitas dengan Corak Beragam
KILAS UMKM
Durian Montong, Rajanya Durian dari Thailand Kini Hadir di Istana Buah Pandanaran Semarang
Durian Montong, Rajanya Durian dari Thailand Kini Hadir di Istana Buah Pandanaran Semarang
KILAS UMKM
Wujudkan Skin Goal 2023 dengan Perawatan Kulit di Rosecare
Wujudkan Skin Goal 2023 dengan Perawatan Kulit di Rosecare
KILAS UMKM
Lezatnya Empal Gentong Khas Cirebon Kembang Tandjoeng, Kaya Rempah dan Pakai Sumsum
Lezatnya Empal Gentong Khas Cirebon Kembang Tandjoeng, Kaya Rempah dan Pakai Sumsum
KILAS UMKM
Hadirkan Peragaan Busana The Raheem, Heaven Lights by Zerina Banu Inspirasi Kaum Hawa untuk Berani Jadi Diri Sendiri
Hadirkan Peragaan Busana The Raheem, Heaven Lights by Zerina Banu Inspirasi Kaum Hawa untuk Berani Jadi Diri Sendiri
KILAS UMKM
5 Tips Dekorasi Interior Rumah dengan Furnitur Kayu ala Anjani Furniture Semarang
5 Tips Dekorasi Interior Rumah dengan Furnitur Kayu ala Anjani Furniture Semarang
KILAS UMKM
Ayam Gepuk Pak Gembus Bocorkan Tips Tingkatkan Penjualan Bersama ShopeeFood Saat Ramadan
Ayam Gepuk Pak Gembus Bocorkan Tips Tingkatkan Penjualan Bersama ShopeeFood Saat Ramadan
KILAS UMKM
Bantu Perusahaan Tingkatkan Kinerja, Dilantern Sediakan Solusi Pelatihan Kepemimpinan
Bantu Perusahaan Tingkatkan Kinerja, Dilantern Sediakan Solusi Pelatihan Kepemimpinan
KILAS UMKM